Wow Mantap, Saat Ini Tersedia 53 Titik WiFi Publik Gratis di Karawang


Dengan mengusung tagline #KarawangSmartCity, Pemerintah Kabupaten Karawang terus berbenah memantapkan Kabupaten yang populer dengan sebutan Kota Pangkal Perjuangan ini menjadi ruang hidup bersama yang makin memudahkan warganya beradaptasi dengan tuntutan transformasi digital.
Ekosistem digital global yang tak mungkin terelakkan, mau tak mau, suka atau tidak suka, terpaksa atau sukarela, membutuhkan literasi digital yang sepadan agar tidak terjadi gagap teknologi informasi yang berkembang sangat pesat. 

Menjawab tantangan di atas, infrastruktur digital dibagun dan diperluas agar distribusinya makin merata, tanpa harus menambah beban finansial bagi masyarakat. Salah satu diantaranya yang dibangun atau yang disediakan adalah WiFi Publik Gratis.

Pemerintah Kabupaten Karawang, melalui Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) menyediakan 45 titik WiFi Karawang Pintar, ditambah 8 titik WiFi persembahan dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat, sehingga total tersedia 53 titik WiFi Publik Gratis di Karawang.

Lima puluh tiga titik WiFi Publik Gratis sebagaimana dimaksud di atas tersedia di 48 (empat puluh delapan) lokasi berikut ini:
  1. Lapang Karangpawitan (4 titik)
  2. Taman Alun-alun Karawang
  3. Taman I Love Karawang
  4. Taman Milenial
  5. Ekoriparian Bintang Alam
  6. Stasiun Karawang
  7. Masjid Agung Karawang
  8. Masjid Al Jihad
  9. Kantor KNPI
  10. Mess Persika
  11. GOR Panatayudha (2 titik)
  12. GOR Panatayuda (Indoor)
  13. GOR Adiarsa
  14. Stadion Singaperbangsa
  15. Std. Singaperbangsa (Indoor)
  16. RSUD Karawang
  17. RS Khusus Paru Jatisari
  18. Situ Cipule
  19. Puncak Sempur
  20. Pantai Sedari
  21. Taman Mangrove Sedari
  22. Taman Mangrove Tangkolak
  23. Pantai Tanjung Pakis
  24. Perpustakaan Umum Daerah
  25. SDN Jayamakmur III
  26. SDN Tamanmekar II
  27. SDN Solokan II
  28. SMPN 2 Ciampel
  29. SMPN 2 Tirtamulya
  30. Disperindag
  31. Disdukcapil
  32. Disnakertrans (2 titik)
  33. Kecamatan Telagasari
  34. Kecamatan Kotabaru
  35. Kecamatan Rengasdengklok
  36. Kecamatan Cilamaya Wetan
  37. Kecamatan Cikampek
  38. Kecamatan Klari
  39. Kecamatan Telukjambe Timur
  40. Kecamatan Majalaya
  41. Kecamatan Tirtajaya
  42. Monumen Rawagede
  43. Candi Jiwa Batujaya
  44. Terminal Klari
  45. Saung Bali Telagasari
  46. Bendungan Walahar
  47. TPI Ciparagejaya
  48. Outlet Oleh Oleh Karawang

Delapan titik lokasi terakhir (blok kuning), khusus persembahan dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

Post a Comment for "Wow Mantap, Saat Ini Tersedia 53 Titik WiFi Publik Gratis di Karawang"